Entri Populer

PERTOLONGAN SAKIT GIGI DI TENGAH PERJALANAN

Written By iqbal_editing on Senin, 06 Februari 2017 | 16.49

Bagi yang pernah merasakannya, pasti tahu benar rasanya sakit gigi. Apalagi jika dirasakan di tengah perjalanan jauh. Menyiksa sekali ya. Untuk itu simak pertolongan pertamanya.

Spesialis bedah mulut dan maksilofasial drg Dhanni Gustiana SpBMM mengatakan sering menemui pasien yang sudah mengobati sendiri penyakitnya sebelum berobat ke dokter. Umumnya obat yang dipakai adalah antibiotik amoksisilin.

Seringkali obat tersebut dipakai dengan dosis pemakaian yang tidak tepat. Sehingga kemungkinannya di masa mendatang bisa jadi obat itu sudah tidak mempan lagi karena bakteri sudah resisten.


"Tidak semua sakit gigi perlu antibiotik. Hanya yang sudah pasti infeksi saja yang memerlukan antibiotik. Sebisa mungkin hindari antibiotik yang tidak perlu," saran drg Dhanni.

Nah, bagi Anda yang sedang dalam perjalanan dan mengalami sakit gigi, simak empat pertolongan pertama yang bisa dilakukan dalam infografis berikut ini:

Pertolongan Pertama untuk yang Sakit Gigi di Tengah Perjalanan

0 komentar:

Posting Komentar

 
berita unik