Entri Populer

hubungan nyeri kepala sebelah kanan dan kolestrol tinggi

Written By iqbal_editing on Kamis, 15 Juni 2017 | 23.55

Hiperkolesterol dapat menyerang siapa saja. Mulai dari yang muda bahkan yang tua. Kebanyakan menyebutkan tanda-tanda kolesterol berlebih adalah nyeri di bagian sebelah kanan kepala. Betulkah begitu?

"Bisa aja sih sebenernya nyeri-nyeri, tapi kembali lagi tidak ada gejala yang pasti," terang dr Franciscus Ari, SpPD dari RS Pondok Indah Bintaro Jaya, Kamis (14/6/2017).

dr Ari menjelaskan, kemungkinan nyeri-nyeri di sebelah kanan lebih dikarenakan oleh aktivitas kita yang lebih dominan menggunakan tangan kanan.

"Nyerinya lebih disebabkan oleh otot kayaknya," ujarnya.

"Cuma kadang-kadang, ada keluhan seperti nyeri perut dan rasa begah. Kenapa? Karena lemak-lemak dalam tubuh itu banyak, sehingga organ-organnya gampang merasa begah," tambahnya.


Selain itu biasanya muncul juga sakit kepala saat berjalan, gangguan keseimbangan atau gejala penyakit jantung stroke yang diakibatkan dari adanya penyempitan pembuluh darah.

Untuk menghindari tingginya kolesterol, dr Ari menganjurkan untuk berolahraga rutin selama 30-45 menit setiap 3-5 hari seminggu karena kolesterol tidak turun secara drastis. Setidaknya butuh waktu 3-6 bulan untuk ada penurunan yang signifikan.


"Olahraganya harus berkeringat dan membuat denyut nadi meningkat karena itu adalah tanda-tanda terjadinya pembakaran lemak," imbaunya. Selain itu, dr Ari juga mengingatkan pola makan pasien hiperkolesterol harus lebih sehat lagi dibandingkan sebelumnya.(up/up)

0 komentar:

Posting Komentar

 
berita unik