, Ada beberapa faktor yang membuat risiko seseorang
untuk terkena kanker payudara menjadi berlipat ganda. Utamanya berkaitan
dengan gaya hidup.
Seperti disampaikan oleh dokter kandungan dan
juga konsultan onkologi dari RS Cipto Mangunkusumo, dr Sigit Purbadi,
SpOG(K)Onk, faktor lainnya yakni usia yang di atas 55 tahun.
"Lalu
bila dalam keluarga ditemukan ada yang mengidap kanker payudara,
misalnya saudara perempuan, ibu atau anak perempuan, maka ia mempunyai
risiko 2 kali terkena kanker payudara," ujar dr Sigit kepada detikHealth.
Pada
dasarnya, bila orang tua mempunyai kelainan gen pembawa, maka ada
kemungkinan kelainan gen tersebut juga akan diturunkan ke anak.
"Selain
itu, jika seorang pasien mengidap kanker payudara, maka payudara yang
lain mempunyai risiko 3-4 kali untuk juga terkena kanker juga,"
imbuhnya.
Terkait gaya hidup, dr Sigit menjelaskan bahwa risiko
kanker payudara lebih besar dimiliki oleh mereka yang kegemukan dan hobi
mengonsumsi minuman beralkohol serta merokok.
"Wanita yang
tidak pernah hamil sampai 9 bulan atau baru melahirkan setelah umur 30
tahun juga mempunyai risiko kanker payudara lebih besar. Lalu paparan
estrogen yang lama seperti menstruasi sebelum umur 12 tahun dan
menopause setelah 55 tahun pun memberi risiko lebih besar," tutur dr
Sigit.
wanita yang beresiko terkena kanker payudara
Written By iqbal_editing on Jumat, 16 Juni 2017 | 00.21
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar